Balai Guru Penggerak (BGP) Provinsi Gorontalo menghadiri Workshop Sosialisasi Perdirjen Nomor 7327/B.B1/HK.03.01/2023 tentang Model Kompetensi Kepala Sekolah, di Makassar, Selasa, 5/3/2024. Kegiatan dilaksanakan sejak tanggal 04 hingga 06 Maret 2024, yang ikut dihadiri oleh perwakilan setiap B/BGP dan 2 kepala sekolah Region Timur.
Dr. Kasiman, S.Pd., S.T., M.M selaku Direktur kepala sekolah, pengawas sekolah, dan tenaga pendidikan, Ditjen GTK membuka kegiatan secara resmi. Guru yang diberi tugas sebagai kepala sekolah harus mampu memimpin dan mengelola sekolah dalam meningkatkan mutu Pendidikan melalui transformasi pembelajaran yang berpihak pada peserta didik. Pentingnya acara ini dilakukan sosialisasi terutama bagi kepala sekolah yang hadir
disini, diharapkan setelah kembali dari Makassar agar secepatnya mengimplementasikan dan mensosialisasikan di daerah masing-masing, terutama
kepala sekolah yang berasal dari guru penggerak (GP), karena mereka dianggap sebagai pemeran utama dalam pendidikan, ujarnya.
Menurutnya bahwa guru penggerak terbukti lebih banyak inovasi dan kreativitas, sehingga peran GP sangat diminta andilnya dalam memajukan pendidikan lewat sekolah melalui daerah masing-masing, sehingga pendidikan dari setiap sekolah wilayah akan maju. (tp)
Tim Kerja Informasi dan Publikasi BGP Provinsi Gorontalo.-