Balai Guru Penggerak Provinsi Gorontalo terus berkomitmen meningkatkan kompetensi guru di bidang literasi dan numerasi tingkat dasar. Pada 18-19 Agustus 2024, BGP Provinsi Gorontalo kembali menyelenggarakan Pelatihan Pemanfaatan Buku Bacaan Bermutu, Tahap 2 Sesi 3, di empat lokasi: SMPN 2 Telaga, SMPN 1 Kwandang, Aula Dinas Pendidikan Pohuwato, dan SMPN 1 Tilamuta, yang diikuti oleh 118 peserta.
Pelatihan ini mencakup materi tentang konsep numerasi, pola pikir berkembang numerasi, lingkungan belajar yang mendukung pola pikir berkembang numerasi, dan praktek menyusun modul ajar. Tujuannya adalah untuk memperkuat kemampuan guru dalam mengelola serta memanfaatkan buku bacaan berkualitas guna meningkatkan literasi dan numerasi siswa.
BGP Gorontalo berharap pelatihan ini dapat menginspirasi para guru untuk menjadi agen perubahan, yang berperan penting dalam meningkatkan kualitas pembelajaran dan asesmen di sekolah-sekolah, bisa mengelola dan memanfaatkan buku bacaan bermutu dalam proses pembeljaran.