LOKAKARYA 6 ANGKATAN 10 PGP PROVINSI GORONTALO

(Gorontalo, 12 Oktober 2024) Sebanyak 262 CGP dan 55 PP mengikuti lokakarya 6 angkatan 10 yang digelar Balai Guru Penggerak provinsi Gorontalo di 5 kabupaten provinsi Gorontalo masing-masing tersebar di SMK Gotong Royong Kabupaten Gorontalo, SMPN  1 Suwawa Kabupaten Bone Bolango, SMPN 1 Wonosari Kab. Boalemo, SMAN 1 Paguat Kab. Pohuwato dan SMPN 2 Kwandang Kab. Gorontalo Utara. Lokakarya kali ini bertema Pengembangan diri dan sekolah. Proses pembentukan potensi, bakat, sikap, perilaku dan kepribadian seseorang melalui pembelajaran dan pengalaman yang dilakukan berulang-ulang sehingga meningkatkan kapasitas atau kemampuan diri peserta didik sampai pada tahap otonomi (kemandirian). Kegiatan pengembangan diri di sekolah meliputi ; kegiatan ekstrakurikuler, pembiasaan, keteladanan, nasionalisme dan patriotisme, pengembangan potensi dan ekspresi diri serta Pendidikan kecakapan hidup.

Fungsi dilaksanakannya kegiatan pengembangan diri adalah untuk mengembangkan potensi peserta didik dalam mengasah kemampuan serta kompetensinya yang merujuk pada minat, bakat, serta kemampuan dan sikap peserta didik dalam berinteraksi dengan orang lain di lingkungan sekitarnya. Pendeknya, kegiatan pengembangan diri memacu peserta didik untuk menjadi lebih terampil dalam mengasah keahlian yang dimilikinya sesuai dengan kecenderungan kompetensi yang telah ada pada dirinya.(tp)