BIMBINGAN ADVOKASI UPT DALAM RANGKA PERCEPATAN AKSES PENDIDIKAN KEPADA PEMERINTAH DAERAH

BGP provinsi Gorontalo ikut ambil bagian dalam bimbingan advokasi UPT dalam rangka ‘Percepatan Peningkatan Akses Pendidikan Kepada Pemerintah Daerah, untuk mendukung percepatan capaian indikator dan target kinerja program prioritas sesuai rencana strategis Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Tahun 2024 melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah. Bimtek yang dilaksanakan di hotel vertu harmoni Jakarta berlangsung selama 3 hari sejak tanggal 13 hingga 15 Mei 2024.
Tujuan dari kegiatan ini adalah terciptanya percepatan pencapaian indicator data kinerja program prioritas sesuai dengan rencana strategis Kemendikbudristek tahun 2024 dan juga mempersiapkan UPT dalam rangka advokasi program prioritas untuk pelaksanaan program PAUD dan wajib belajar 12 tahun di pemerintah daerah. Berdasarkan tujuan tersebut hasil yang diharapkan dari kegiatan bimtek advokasi UPT ini agar terjadi peningkatan yang cukup signifikan terhadap capaian program prioritas terutama program PAUD dan wajar 12 tahun sesuai dengan Renstra 2024 Kemendikbudristek. Peserta yang hadir berjumlah 108 orang dari unsur BPMP,BGP dan BPPMP Vokasi seluruh Indonesia.
Acara ini dibuka secara resmi oleh Sekretaris Ditjen PAUD, Dikdas dan Dikmen bapak Dr. Praptono, M.Ed., dalam sambutannya beliau menyampaikan bahwa beberapa hari di tempat ini kita akan membuat langkah-langkah yang efektif untuk mencapai target bersama. Isu yang akan kita diskusikan ini adalah pemerataan proses dan kami sudah memasang target-target di dalam Renstra 2019-2024. Sebagian besar memang sudah terealisasi tapi yang belum tercapai adalah tema kita hari ini yang merupakan Renstra di periode kepemimpinan Mas Menteri, tentang bagaimana kita bisa mengajak anak-anak kita pada usia sekolah untuk mendapatkan layanan pendidikan. Upaya yang sekecil-kecilnya mampu mendorong jumlah prosentase ataupun angka yang sangat besar dari anak tidak sekolah ini untuk bisa kembali mendapatkan layanan pendidikan, kami butuh ide-ide kreatif dari bapak ibu disini, karenanya sepulang dari kegiatan ini jangan menunggu lama, harus sudah berkomunikasi dengan pemda menegosiasikan target-target ini kepada para pimpinan daerah dan harapan kita momen penerimaan peserta didik baru ini menjadi momen terbaik untuk kita bisa melihat perkembangannya. (tp)

Tim Kerja Informasi dan Publikasi BGP Provinsi Gorontalo.