Wujudkan Persepsi Yang Sama BGP Gorontalo Gelar Rakor PSP A1,2 dan 3

Guna mewujudkan persepsi yang sama antara sesama pemangku kepentingan aktor sekolah penggerak baik level sekolah, provinsi dan kab./kota, pemerintah daerah dan pemerintah pusat, maka Pokja PSP BGP Provinsi Gorontalo kembali menggelar kegiatan Rapat Koordinasi Program Sekolah Penggerak diintegrasikan dengan Penandatanganan Perjanjian Kerja Sama Program Sekolah Angkatan 1,2 dan 3 se Provinsi Gorontalo tahun 2023 di Grand Quality Gorontalo Jum’at, 21 sampai dengan Sabtu, 22 Juli 2023 dengan jumlah peserta 206 orang yang dibuka secara resmi oleh Kepala BGP Provinsi Gorontalo Eky Aristanto Punu dan turut dihadiri oleh Kepala BPMP Provinsi Gorontalo Rudi Syaifullah, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Bone Bolango Andrean Andjar, Kepala Balai Bahasa Gorontalo Ahmad Nawari dan narasumber dari Coach Indonesia Laurencia Lina Hidayati.

Tujuan pelaksanaan kegiatan Rapat Koordinasi Program Sekolah Penggerak diintegrasikan dengan Penandatanganan Perjanjian Akad Sama Fasilitator Program Sekolah Angkatan 1,2 dan 3 se Provinsi Gorontalo tahun 2023 adalah dimaksudkan untuk membangun sinergitas ekosistem Pendidikan yang solid  dengan mengedepankan  penciptaan iklim kolaborasi, refleksi serta komitmen yang tinggi antara sesama pemangku kepentingan aktor program sekolah pengerak agar memiliki persepsi yang sama  dalam mengoptimalkan Implementasi Program Sekolah Penggerak.

Sasaran dan peserta kali ini antara lain adalah Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi dan Kab./ kota se Provinsi Gorontalo, Kepala Bidang GTK Kab./kota se Provinsi Gorontalo,  Kebid. SMA, Kabid. Paud, Dikdas se Provinsi Gorontalo, Kesie. Kurikulum, Pengawas Sekolah SMA/SMK, Tim PMO/PDM 01  BPMP Provinsi Gorontalo, Koordinator PSP Provinsi dan Kab./ Kota se Provinsi Gorontalo, Koordinator Umum Kepala Sekolah PSP, Koordinator Kepala Sekolah PSP Angkatan 1 dan 2, Koordinator Fasilitator PSP Angkatan 1,2 dan 3, Admin SIMPKB PSP Provinsi dan Kab. Kota se Provinsi Gorontalo serta para admin PSP Balai Guru Penggerak Provinsi Gorontalo.

Dalam sambutannya Eky mengungkapkan beberapa hal yang krusial seperti yang kami kutip “saya berharap kepada para peserta yang notabene adalah guru-guru agar tidak mengkondisikan apapun kepada tim dari BGP Gorontalo ketika melaksanakan tugas di tempat atau sekolah-sekolah yang dikunjungi dikarenakan kami sudah dikondisikan dalam hal perjalanan dan kebutuhan selama pelaksanaan tugas, nanti jadi dobel”, hal ini sangat perlu kami sampaikan karena deklarasi seperti ini sudah berkali-kali dilakukan namun untuk mendapatkan ZWBK sangat sulit, sementara kalau di BGP konflik off interestnya sangat kecil, tidak ada peluang, karena kami tidak mengelola fisik, tidak ada pengadaan barang dan jasa hanya program seperti halnya dengan BPMP tapi sangat sulit untuk mendapatkan ZWBK dibandingkan dengan Lapas Malang yang mampu mendapatkan ZWBK padahal konflik interesetnya kompleks, karenanya pada deklarasi ini kami berharap kerjasama dari bapak/ibu guru dan dinas terkait selaku mitra kerja kami, untuk tidak mengkondisikan kami ketika kami berkunjung atau melakukan perjalanan dinas di instansi bapak/ibu, urai Kepala BGP menutup sambutannya. (tp).

Pokja Informasi dan Publikasi BGP Provinsi Gorontalo