Solo, (03/02) – Kepala BGP Provinsi Gorontalo bersama Kapokja PSP dan Operator RKAKL mengikuti kegiatan Rapat Koordinasi Program Ditjen GTK Tahun Anggaran 2023 di Harris Hotel & Convention Solo dari tanggal 2 s.d 4 Februari 2023.
Pada kegiatan ini, Plt.Dirjen GTK, Prof.Dr. Nunuk Suryani, M.Pd berkesempatan memberikan arahan sekaligus membuka Rakor tersebut.
Dalam salah satu arahannya, beliau memaparkan mengenai kinerja Direktorat GTK, evaluasi masing-masing UPT dilingkungan Dit.GTk juga memberikan apresiasi berupa piagam penghargaan kepada UPT yang memiliki nilai kinerja anggaran terbaik.
Rakor yang berlangsung selama tiga hari ini , tanggal 2 s.d 4 Februari 2023, juga diisi oleh berbagai paparan yang disampaikan langsung oleh para Direktur dilingkungan Ditjend GTK terkait evaluasi pelaksanaan kegiatan di tahun 2022, koordinasi kebijakan dan program-program tahun anggaran 2023.